Assalammu’alaikum warohmatullahi wabarakatuh
Hujan dipagi hari tidak menghambat semangat anak-anak santri SMP dan SMA Balqis untuk melangsungkan rapat kerja Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) dan Badan Eksekutif Santri Terpadu (BEST) BALQIS masa bakti 2022/2023. Rapat kerja ini adalah salah satu cara bagi pengurus OSIS dan BEST untuk melaporkan rencana program kerja mereka dalam setahun kedepan. Tentunya ada beberapa saran dan revisi yang diberikan untuk para pengurus. Semoga program kerja OSIS dan BEST Balqis berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Dan untuk pengurus diberikan kekuatan dan kemudahan dalam menjalaninya. Tetap semangat dalam perjuangan.
Jazakumullah khairan katsiran
Wassalammu’alaikum warohmatullahi wabarakatuh