SEJARAH BERDIRINYA PESANTREN BALQIS
Pendirian Pesantren BALQIS (Baitul Qur’an Islamic School) Yogyakarta dilatarbelakangi oleh adanya keinginan kuat dari Dewan Pendiri (KH. Dr. Mushlih Abdul Karim, M.A) untuk mendirikan sebuah lembaga pendidikan pesantren yang memadukan keilmuan agama Islam dengan ilmu pengetahuan akademik, sehingga mampu mencetak santri alumnus pesantren yang cerdas dan berakhlaqul karimah.
Sejak tahun 2016 aktivitias kepesantrenan Pesantren BALQIS Yogyakarta telah dimulai dengan mendidik santri mukim sebanyak 8 orang santri putra usia sekolah menengah pertama (SMP). Di pagi hari mereka mengikuit pendidikan sekolah formal diluar pesantren, dan sore sampai malam harinya mereka menghafal dan memperlajari Al-Qur’an.
Pada tahun 2017, Yayasan Baitul Qur’an Yogyakarta mendirikan sekolah formal dengan nama SMP BAITUL QUR’AN PONJONG. Alhamdulillah dengan pertolongan Allah SWT, di tahun pelajaran pertama 2017/2018 telah mendapatkan ijin operasional dari Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Gunungkidul, dengan SK No. 421/213/KPTS/2017, Tertanggal 30 Agustus 2017.
Di Tahun 2018, Yayasan Baitul Qur’an Yogyakarta juga telah mendapatkan Ijin Operasional Pesantren dari Kantor Kementrian Agama Kabupaten Gunungkidul, melalui Surat Keputusan dengan Nomor Statistik Pondok Pesantren : 510034030031, Tertanggal 08 Februari 2018 dengan nama pesantren BAITUL QUR’AN ISLAMIC SCHOOL (BALQIS) YOGYAKARTA . Peresmian pesantren BALQIS Yoyakarta dilakukan oleh Bupati Gunungkidul Ibu Hj. Badingah, S.Sos, dengan disaksikan oleh Pengasuh Pesantren KH. Dr. Mushlih Abdul Karim, M.A. dan Pembina manajemen Balqis Yogyakarta H. Anwar Wahyudi, S.E, M.M.
Seiring berjalannya waktu, setelah tiga tahun SMP Baitul Qur’an Ponjong berjalan, dengan dorongan dan keinginan agar internalisasi karakter santri semakin mantap dan target menghafal Al-Qur’an bisa selesai 30 Juz, maka pada tahun 2020, Yayasan Baitul Qur’an Yogyakarta berhasil mendirikan Sekolah Menengah Atas (SMA) sebagai kelanjutan program pendidikan SMP Baitul Qur’an Ponjong. Alhamdulillah Ijin Operasional telah diperoleh dari Dinas Perijinan dan Penanaman Modal DIY, No. 421/04766/PZ/2020, Tertanggal 30 Agustus 2020, dengan nama SMA BAITUL QUR’AN YOGYAKARTA.
Tahun 2024, Alhamdulillah atas izin Allah SWT, Yayasan Baitul Qur’an berhasil membuka jenjang pendidikan baru, yakni SD Baitul Qur’an Ponjong dan serta secara legal telah mendapatkan izin dari Dinas Pendidikan Kab. Gunungkidul. Sistem pendidikan yang digunakan pada jenjang ini yakni fullday school, siswa belajar penuh dari pagi hingga sore harinya dengan pengawasan dan pendampingan yang optimal. Sehingga dimulai tahun 2024 inilah, kami telah menerima masuknya santri baik putra maupun putri untuk setiap jenjang pendidikan yang dimulai dari SD, SMP hingga SMA.